UP 04-SHORT FUNCTIONAL TEXT (GREETING CARD)

Peran guru profesional dalam proses pembelajaran sangat penting sebagai kunci keberhasilan belajar siswa. Guru profesional adalah guru yang kompeten membangun proses pembelajaran yang baik sehingga dapat menghasilkan pendidikan yang berkualitas dan berkarakter mulia. Agar dapat melaksanakan tugas utamanya dengan baik, seorang guru perlu meningkatkan kompetensi dan kinerjanya secara bertahap, berjenjang, dan berkelanjutan, salah satunya melalui program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) bagi guru. Untuk itu, saya menyambut baik terbitnya modul ini sebagai panduan bagi pihak terkait dalam melaksanakan program ini. Peningkatan kompetensi guru merupakan salah satu fokus upaya Kementerian Agama, khususnya Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) dalam meningkatkan kualitas madrasah melalui pembelajaran berorientasi keterampilan berpikir tingkat tinggi, kontekstual, dan terintegrasi dengan nilai-nilai keislaman. Program PKB dilakukan mengingat luasnya wilayah Indonesia dan kualitas pendidikan yang belum merata, sehingga peningkatan pendidikan dapat berjalan secara masif, merata, dan tepat sasaran.


Copyright © Direktorat PAI | 2024